Monday, April 8, 2019

Yesus: Jalan, Kebenaran Dan Hidup

Yesus jalan, kebenaran dan hidup ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari Injil Yohanes 14:1-14. Dalam Yohanes 14:1, penulis Injil Yohanes dalam pimpinan, tuntunan, arahan, bimbingan dan ilham Roh Kudus, menulis: “Janganlah gelisah hatimu; percayalah kepada Allah, percayalah juga kepada-Ku”.


Banyak orang yang gelisah dan galau menghadapi tekanan, kesulitan, ancaman bahkan penderitaan. Betapa tidak, semua orang (pasti) menginginkan hidup yang nyaman, terbebas dari kesulitan dan hari-harinya dipenuhi oleh kemudahan. Oleh sebab itulah orang memeluk agama, percaya kepada Tuhan dan menjalankan semua ajaran-Nya serta menjauhi larangan-Nya.

Nah, pertanyaannya (baca: kenyataannya) apakah kegelisahan, kesulitan dan penderitaan bisa dihindarkan? Jawabnya: TIDAK. Sebab semua itu adalah bagian utuh dari hidup kita sebagai manusia. Sehat-sakit; senang-susah;  hidup-mati harus diterima, dijalani dan dikelola secara bijak. Yang penting adalah kita TAHU BAGAIMANA mengolah kehidupan dan DENGAN SIAPA kita menjalani itu semua itu.


Jika kita punya teman seiring sejalan yang bisa menjadi “pundak” dan “telinga” buat berbagi suka dan duka, maka hidup akan lebih mudah dijalani, apalagi jika kita punya Tuhan yang mau menjadi “pundak” dan “telinga” buat kita. Wow, pasti kita bisa merasakan apa yang disebut sebagai DAMAI SEJAHTERA di Bumi seperti di Sorga.

Nah, teks bacaan kita di atas berbicara mengenai pengolahan dan pengelolaan hidup di bumi (kini) dan di sorga (nanti). Teks bacaan kita dimulai dengan sapaan pesan Gusti Yesus untuk JANGAN GELISAH, PERCAYALAH kepada Allah, PERCAYALAH juga kepadaKU. Ini nasehat yg singkat padat.

Atasi kegelisahan dengan kepercayaan! Kegelisahan tidak boleh dikembangkan menjadi kekuatiran apalagi kepanikan. Kegelisahan harus diubahkan menjadi spirit yang positif untuk berkarya, bersyukur dan berserah kepada Allah. Sekalipun ada kesulitan, penderitaan dan bahkan kematian, kita tetap percaya bahwa Allah ada dan peduli, baik di hidup kini maupun nanti.

Allah bahkan menyediakan tempat buat kita di kehidupan nanti (dibalik kematian), yang disebut SORGA itu. Gambarannya tak jauh beda dengan gambaran di bumi. Ada tempat dan rumah buat setiap kita yang percaya. Yang jadi pertanyaan berikutnya adalah KEPASTIAN bahwa kita ada dalam iman kepercayaan yang benar ada dalam jalan yang benar dan hidup yang benar.

Siapakah yang bisa memastikan semuanya itu? Tidak ada! Kecuali dari Allah sendiri yang mau menjadi JALAN buat kita, yang mau memBENARkan kita dari dosa dan kesalahan kita dan yang memberikan anugerah HIDUP kekal buat kita. Yang lain bisa kita upayakan..tetapi ketiga hal tsb adalah ranah dan kedaulatan Allah.

Berita baiknya: Allah mau dan berkehendak untuk menyelamatkan kita dari dosa. Allah melalui Yesus Kristus yang adalah Firman yang hidup mau datang ke dalam dunia untuk menyelamatkan kita (Yoh 1:1-14). Ia mau menjadi JALAN untuk kita bisa kembali kepada-Nya. Ia mau MEMBENARKAN kita dengan menebus kita dari dosa kita. Dan Ia mau memberikan HIDUP yang baru dan kekal di Kerajaan Sorga.

Wow... semua ini dinyatakan dengan gamblang oleh Tuhan Yesus Kristus : “Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku” – Yohanes 14:6.

Sungguh itulah yang membuat saya dan saudara menjadi kuat, tak lagi gelisah melainkan percaya. Sebab apakah yang lebih utama dalam hidup ini kecuali jaminan akan jalan, kebenaran dan hidup? Tidak ada bukan! Yup...Ketiga hal itulah yang dicari dan diupayakan oleh semua orang disegala tempat dan sepanjang abad.

Jika rahasia kehidupan (kekal) itu kini telah disingkapkan, maka tak ada alasan lagi buat kita untuk menggelisahkan diri dengan hal hal yang remeh temeh dan fana. Tidak ada alasan lagi buat kita untuk tidak percaya pada kasih dan kebaikan Allah yang total buat kita.

Sebab Sang Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran. Dan Sang Firman yang adalah Kristus itu telah menjadi jalan kebenaran dan hidup buat kita. Baik disini maupun di Sorga nanti.

No comments:
Write komentar